Pages

Foto: Acara Pembukaan Piala Dunia Brazil yang meriah

Posted: Bangfad on 13 June 2014

Upacara pembukaan Piala Dunia 2014 berjalan kurang meriah. Acara yang berlangsung di Arena Corinthians, Sao Paulo, Kamis 12 Juni 2014 (Jumat dini hari WIB), tak mampu menyedot penonton untuk hadir.

Seremoni ini disaksikan secara langsung oleh puluhan ribu orang. Sayang, kursi penonton di Arena Corinthians tak terisi seluruhnya. Hampir setengah kapasitas Arena Corinthians terlihat kosong.

Gelombang protes yang masih marak bisa jadi merupakan penyebabnya. Selain itu, atraksi yang ditampilkan juga tak begitu mengesankan. Tak ada efek cahaya yang ditampilkan. Ini tak lepas dari waktu penyelenggaraan yang berlangsung siang hari.

7 Fakta Unik Brasil vs Kroasia

Posted: Bangfad

http://cdn-media.viva.co.id/thumbs2/2014/06/13/255208_neymar--kiri--merayakan-gol-brasil-ke-gawang-kroasia_663_382.jpg
Berikut seperti dilansir Opta dan Infostrada Live:

1. Brasil sukses memenangkan 9 pertandingan perdana Piala Dunia sejak ditahan imbang Swedia pada 1978. Tak ada tim lain yang berhasil menang lebih dari 6 kali dalam 8 laga terakhir.

2. Marcelo menjadi pemain Brasil pertama yang mencetak gol bunuh diri di Piala Dunia, dari 98 pertandingan Selecao di turnamen akbar ini. Ini juga kali pertama pertandingan pembuka diwarnai gol bunuh diri.

3. Gol Neymar menorehkan rekor tersendiri. Untuk kali pertama dalam 12 tahun, pemain dengan nomor punggung 10 mencetak gol untuk Brasil. Sebelumnya, Rivaldo melakukannya pada 2002.

4. Neymar menjadi pemain perdana yang mencetak 2 gol di laga pembuka Piala Dunia sejak Miroslav Klose (Jerman) dan Paulo Wanchope (Kosta Rika) melakukannya di Piala Dunia 2006.

5. Neymar menjadi pemain Brasil pertama yang mencetak gol lewat titik penalti di Piala Dunia sejak Ronaldinho melakukannya saat melawan Tiongkok pada 2002.

6. Neymar juga menjadi pemain kedua yang mencetak 2 gol di laga debut Piala Dunia sejak striker Spanyol, David Villa melakukan hal serupa melawan Ukraina pada 14 Juni 2006.

7. Brasil meneruskan tradisi tim tuan rumah tak pernah kalah di laga perdana Piala Dunia.

Pemain Meksiko Diwajibkan Puasa Bercinta Selama Piala Dunia

Posted: Bangfad on 22 May 2014

http://media.viva.co.id/thumbs2/2013/11/20/230203_para-pemain-meksiko-merayakan-gol_663_382.JPG


Dalam sebuah turnamen besar seperti Piala Dunia, seorang pelatih biasanya menerapkan aturan tegas kepada para pemainnya. Tak hanya aturan di dalam lapangan, namun juga di luar lapangan.

Salah satu contoh adalah aturan yang diterapkan Pelatih Timnas Meksiko, Miguel Herrera, kepada anak asuhnya. Herrera melarang para pemain Meksiko untuk berhubungan seks selama perhelatan Piala Dunia.

Sang pelatih beralasan, dirinya ingin para pemain Meksiko fokus total ke pertandingan. Dia tak mau Javier Hernandez dan kawan kawan terganggu dengan masalah di luar lapangan.

"Jika seorang pemain tak dapat bertahan selama satu bulan atau 20 hari tanpa melakukan hubungan seksual, maka Anda tidak siap untuk menjadi seorang profesional. Mari bermain Piala Dunia, kami bukan kesini untuk berpesta," tutur Herrera kepada Reforma.

Herrera bukan satu-satunya pelatih yang menerapkan aturan ini. Pelatih Bosnia Herzegovina, Safet Susic, juga melarang Edin Dzeko Cs untuk melakukan hubungan seks selama berada di Brasil.

Sementara Pelatih Brasil, Luiz Felipe Scolari, punya aturan berbeda. Para pemain Tim Samba diperbolehkan untuk melakukan hubungan suami istri dengan syarat. Syaratnya, Neymar dan kawan kawan harus melakukannya secara normal tanpa aksi gila di atas ranjang.

Kumpulan Nama Maskot dalam Piala Dunia

Posted: Bangfad on 21 May 2014

Kumpulan Nama Maskot dalam Piala Dunia
Piala Dunia 2014 2010 2006Maskot dari Piala Dunia 2014 berupa Armadillo, hewan yang terancam punah, dan saat ini hanya hidup di daerah timur laut Brasil. Jika armadillo diserang musuh, ia menggelinding menjadi bola. Nama untuk maskot ini dipilih melalui voting masyarakat Brasil, Ada 3 nama yang diajukan: Amijubi, Fuleco dan Zuzeco. 

Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan: Zakumi, macan tutul yang ditemukan di Afrika Selatan. Maskot itu berambut hijau dan memakai baju dengan kata-kata "Afrika Selatan 2010".

Piala Dunia 2006 di Jerman: Goleo & Pille. Goleo adalah singa jantan mengenakan kemeja sepak bola Jerman dengan angka 06. Ia sedang bermain sepakbola dengan Pille. Goleo adalah nama kombinasi, "Go" artinya tujuan dan "leo", kata Latin untuk singa. Sedangkan Pille merupakan istilah informal untuk "sepak bola".
Piala Dunia 2002 1998 1994 1990 1986
  • Piala Dunia 2002 di Korea Selatan & Jepang: Ato, Kaz en Nik (The Spheriks), artinya oranye, ungu dan biru dengan bentuk makhluk futuristik.
  • Piala Dunia 1998 di Prancis: Footix, ayam yang juga merupakan simbol nasional Perancis, dengan kata-kata "France 98" di dada.
  • Piala Dunia 1994 di Amerika Serikat: Striker, seekor anjing yang merupakan hewan peliharaan umum di Amerika. Striker mengenakan baju sepakbola merah, putih dan biru dengan kata-kata "USA 94".
  • Piala Dunia 1990 di Italia: Ciao, pemain sepak bola dalam bentuk tongkat dengan warna tradisional Italia merah, hijau dan putih juga disebut "Tricolore Italia".
  • Piala Dunia 1986 di Meksiko: Pique, masakan khas Meksiko. Memiliki kumis dan mengenakan sombrero. Nama ini berasal dari kata "picante", yang berarti pedas.
Piala Dunia 1982 1948 1974 1970 1966 
Piala Dunia 1982 di Spanyol: Naranjito, sebuah jeruk yang merupakan buah khas Spanyol. Dia mengenakan jersey dari tim sepakbola nasional Spanyol.

Piala Dunia 1978 di Argentina: Gauchito, seorang anak bernama Gauchito. Dia mengenakan topi dengan teks "Argentina ’78".

Piala Dunia 1974 di Jerman Barat: Tip en Tap, menggambarkan dua anak laki-laki dalam kit sepakbola Jerman dengan teks WM, singkatan dari Weltmeisterschaft, artinya "Piala Dunia" dan nomor 74.

Piala Dunia 1970 di Meksiko: Juanito, seorang anak berpakaian Meksiko bertuliskan "Mexico 70". "Juan" merupakan sebuah nama umum dalam bahasa Spanyol.

Nama maskot Piala Dunia 1966 di Inggris adalah Willie, seekor singa yang merupakan khas simbol Inggris. Pada jaket tertulis "Piala Dunia".